SOPPENGTERKINI.COM--Personil Koramil 01/Lalabata dan Posramil Donri - Donri Kodim 1423/Soppeng bersama Kades Tottong bersama staf dan Kadus Balubue beserta Masyarakat setempat melaksanakan kegiatan Karya Bakti (Karbak) pembersihan lapangan sepak bola dan saluran air di Lapangan Sepak Bola Latemmamala Desa Tottong Kecamatan Donri-donri Kabupaten Soppeng. Senin (08/04/2024)
Karya bakti pembersihan tersebut dipimpin Danpos Ramil Donri - donri Pelda Mursalim. Sasarannya difokuskan pada Pembersihan dalam lapangan dan saluran air sepanjang 150 meter dan Pembersihan Sampah yg ada di sekitar lapangan.
Pelda Mursalim mengatakan kegiatan tersebut merupakan bentuk kepedulian TNI terhadap sarana olah raga masyarakat di desa binaanya. TNI ikut membantu warga membersihkan lapangan yang akan digunakan untuk kegiatan kegiatan yang positif nantinya.
Ia menambahkan, kegiatan karya bakti ini juga merupakan perintah dari Komando Atas yakni Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, melalui Bapak Pangdam XIV/Hasanuddin dan Danrem 141/Toddopuli sebagai bentuk kepedulian TNI terhadap lingkungan sekitar. (ST)