SOPPENGTERKINI.COM--Jambore PKK tingkat Kabupaten Soppeng Tahun 2022 digelar. Acara ini dihelat dalam rangka Peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke-50 tahun.
Berlangsung di Kawasan Waduk Ompo, Kec. Lalabata, Sabtu, 08 Oktober.
Ketua Panitia Andi Yanwar Saiful, SKM melaporkan
pelaksanaan Jambore PKK Tingkat Kabupaten Soppeng Tahun 2022 ini untuk memupuk rasa persaudaraan, pengetahuan, dan kebersamaan Tim Penggerak PKK Kabupaten Soppeng.
Tujuannya, kata Saiful pelaksanaan Jambore PKK ini untuk meningkatkan kreativitas dan inovasi serta menjalin silaturahmi seluruh kader PKK menuju masyarakat yang adil dan sejahtera. Memotivasi para kader PKK, meningkatkan kinerja dalam mewujudkan keluarga sehat, maju dan mandiri. Meningkatkan kemampuan, kualitas, wawasan dan keteladanan sebagai kader PKK sehingga tercipta ketahanan keluarga dengan menjalankan 10 program pokok PKK.
Peserta terdiri dari Pengurus Tim Penggerak PKK Kabupaten Soppeng sebanyak 75 orang. Pengurus Tim Penggerak PKK Kecamatan se kabupaten Soppeng sebanyak 160 orang. Pengurus Tim Penggerak PKK Desa/Kelurahan sebanyak 1400 orang dan Penggembira Dari Gerakan Pramuka Tingkat Penggalan 38 Gugus Depan sebanyak sebanyak 760 Orang.
Bupati Soppeng, H. A. Kaswadi Razak, SE dalam sambutannya :
atas nama pemerintah daerah dan secara pribadi, saya menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh keluarga besar TP. PKK se Kab. Soppeng yang telah menyelenggarakan kegiatan ini yang merupakan salah satu upaya kepedulian dari para anggota PKK apalagi melihat situasi saat ini. Maka PKK tampil untuk memperlihatkan suatu. (ST)